Breaking News

SURVEI LAPANGAN LOMBA PROKLIM TAHUN 2022 OLEH PEMDAMPING DLH KABUPATEN DAN TIM BINAAN CSR PERTAMINA

Dusun Kampung Baru termasuk salah satu yang di perlombakan di program Proklim (Program Kampung Iklim) tahun 2022. 

Melihat potensi yang ada di Dusun Kampung Baru Desa Batang Duku mendapat pembinaan khusus dari CSR Pertamina RU II Production sungai Pakning, salah satu potensi terbesar adalah adanya kelompok tani lahan gambut yang bergerak di bidang tanaman sayur sayuran. Dampak positif dari pengolahan lahan gambut sebagai kelompok tani supaya adanya peningkatan ekonomi masyarakat Dusun Kampung Baru dan juga mencegah Karlahut (Kebakaran lahan dan hutan).


Selain kelompok tani, Dusun Kampung Baru juga memiliki potensi lain sebagai penunjang lomba proklim seperti kelompok ternak ikan lele, Pemanfaatan Barang bekas, Kebun Toga (Tanaman Obat keluarga) Dll.

Tepat pukul 11.30 siang hari, pemdamping DLH kabupaten dan tim binaan CSR Pertamia RU II Sei Pakning cek kelapangan menemui perangkat Dusun Kampung Baru di kediaman saudara Syaiful yang di nobatkan sebagai Local Hero di bidang pertanian. 


Disela sela kesibukan Kepala Dusun Kampung Baru Bapak Rahmad menghimbau kepada semua eleman masyakarat agar harus bekerja sama dalam lomba Proklim tahun 2022.

" Saya menghimbau kepada tiap tiap elemen warga agar bisa bekerja sama, saling berbagi dan menutupi dimana kekurangan kita, agar disaat penilaian nanti kita mendapat nilai terbaik, paling tidak..Tidak mengurangi nilai administratif yang dulu pernah kita kirimkan ke pihak KLH melalui Tim CSR Pertamina." Tegasnya...

" Seandainya dalam penilaian tidak masuk dalam nominasi, kita anggap saja ini sebagai sarana promosi Dusun kita khusunya dan Desa pada umumnya terhadap desa desa luar. InsyaAllah kedepannya kita bisa bersaing." Sambung nya..

Dan disore harinya dilanjutkan pengambilan video oleh tim binaan CSR Pertamina.