Breaking News

POKTAN MAJU JAYA BERSAMA

Kelompok tani merupakan suatu wadah bagi para petani/ peternak untuk berkumpul, bertukar pikiran, dan bekerjasama dalam mengembangkan usaha tani. Kelompok tani dibentuk berdasarkan surat keputusan Kepala Desa, guna meningkatkan penghasilan atau pendapatan masyarakat. Di Dusun Kampung Baru sendiri terdapat beberapa kelompok tani yang menaungi jenis unit usahanya masing-masing, mulai dari pertanian, peternakan, perikanan dan lain-lain. Kelompok tani ini dibuat dan dikembangkan oleh masyarakat sesuai dengan minat dan tujuan bersama dalam mengembangkan usahanya masing-masing.
 
melihat dari potensi alam, dengan bentuk struktur tanah lahan gambut maka sangat baik untuk bercocok tanam dengan tanaman sayur sayuran seperti kangkung, bayam, dll. 
 
untuk itu masyarakat Dusun Kampung Baru khususnya membentuk sebuah kelompok tani 
 
  • Nama Kelompok  : KELOMPOK TANI MAJU JAYA BERSAMA
  • Ketua                    : Syaiful Agung Wahyudi
dalam upaya pengembangan kelompok tani tersebut, Pihak Pemerintah Desa Batang Duku sangat menyambut baik dan mendukung penuh terhadap kelompok tani yang dibentuk. Pemerintah Desa pernah menyalurkan peralatan kelompok tani seperti mesin air, Pompa semprot hama, dll. tidak itu juga Pemerintah juga menyalurkan bibit, pupuk, dll agar kelompk tani maju jaya bersama bisa berkembang dan bisa memberikan penghasilan kepada anggota kelompok.